Add a heading 2 removebg preview

Ditulis oleh Nina Sumitri on . Dilihat: 1394

Alhamdulillah, Surveillance Pertama tahun 2018 APM PA maninjau berjalan lancar

Matur||pa-maninjau.go.id

Opening Meeting Surveillace Pertama tahun 2018, Senin (26/11) sekaligus perkenalan Tim Surveillace Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI dengan Pegawai Pengadilan Agama Maninjau berjalan dengan lancar.

Acara Opening Meeting dihadiri oleh Tim Surveillace dari Badilag MA RI terdiri dari Lead Assesor Hj. Umiyati, S.H didampingi oleh Abd. Hamid, A.Md, Wakil Ketua PA Maninjau, Panitera dan Sekretaris, pejabat Fungsional dan Struktural serta Pegawai PA Maninjau.

(Ahsan Dawi, S.H., S.H.I., M.S.I Wakil Ketua PA Maninjau)

Dalam Kata sambutan Wakil Ketua PA Maninjau (Ahsan Dawi, S.H.,S.H.I.,M.S.I) memperkenalkan profil PA Maninjau secara ringkas dengan menampilkan beberapa slide tentang PA Maninjau. 

Kata Sambutan Hj. Umiyati, S.H Lead Assesor Badilag MA RI)

“kami disini bukan mencari-cari kesalahan, tetapi hanya menilai kesesuaian dengan peraturan yang berlaku dari APM ini” ujar Hj. Umiyati, S.H Lead Assesor Badilag MA RI dalam kata sambutan.

(Wawancara Assesor Badilag MA RI dengan Pegawai PA Maninjau)

Sepanjang penilaian mulai tanggal 26 s.d 27 November 2018 dalam jam kerja tim Assesor Badilag MARI menyusuri setiap ruangan dan melakukan wawancara dengan pegawai PA Maninjau dan kemudian memeriksa berkas Eviden yang sudah susun dengan rapi di ruang rapat ketua. Pemeriksaan berkas ini didampingi oleh Sekretaris dan Panitera PA Maninjau dan dibantu oleh Anggota Pengendali dokumen Epi Deswita, S.H.I dan Anggota Assesor Internal Nina Sumitri, S.Sos.I.

kumpulan Eviden PA Maninjau)

Kegiatan Surveillace Pertama tahun 2018 di tutup hari Selasa (27/11) dengan adanya Closing Meeting.

“pada awalnya ada rasa cemas di hati pegawai PA Maninjau dengan adanya penilaian APM ini, tetapi dengan ramahnya Assesor membuat pegawai lebih nyaman” ucap Ahsan Dawi dalam acara Closing Meeting

Dalam kata sambutan pada Closing Meeting Hj. Umiyati, S.H menyatakan bahwa “Kami mengapresiasi kinerja PA Maninjau, tetapi kami tidak berhak memberikan nilai, kami sebatas perwakilan dari Tim Asesor Badilag untuk penilaian APM, untuk nilai nanti akan dirapatkan dengan komite akreditasi dan pejabat yang berwenang”.

Selanjutnya dilakukan serah terima temuan dari Lead Assesor kepada Wakil Ketua PA Maninjau, sebagai bukti telah selesainya Kegiatan Surveillace Pertama tahun 2018 APM PA Maninjau.

(NS.FORDILAG.SUMBAR)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Maninjau

Jl. Raya Bukittinggi - Lubuk Basung KM. 26
Padang Gelanggang, Matua Mudiak, Matur,
Kabupaten Agam Prop. Sumatera Barat
Kode Pos 26162 Telp/Fax: (0752) 61025 
Email  : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.">

 

 SOSIAL MEDIA

Pngtreeinstagram icon instagram logo 3584853     Pngtreeyoutube color icon 3547792      facebook icon icons.com 59205

 

Instagram : @paminreligious

youtube : Pengadilan Agama Maninjau

facebook : PAmin religious court

Tautan Aplikasi