Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Jabatan Wakil Ketua Pengadilan Agama Maninjau
Matur | pa-maninjau.go.id
Matur - Ketua Pengadilan Agama (PA) Maninjau, Taufik, S.H.I., M.A melantik Ade Ahmad Hanif, S.H.I menjadi Wakil Ketua Pengadilan Agama Maninjau, Senin (6/10). Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Agama Maninjau ini berdasarkan Petikan Keputusan Ketua Mahkamah Agung RepublikIndonesia Nomor: 154/KMA/SK/VIII/2021 tentang Promosi dan Mutasi Hakim pada Lingkungan Peradilan Agama tanggal 10 Agustus2021. Pelantikan yang diselenggarakan di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Maninjau itu berlangsung sejak pukul 10.00 wib sampai selesai dengan dihadiri oleh Pengadilan Agama Lubuk Basung (yang mewakili) dan seluruh aparatur PA Maninjau. Ade Ahmad Hanif, S.H.I resmi menjadi Wakil Ketua Pengadilan Agama Maninjau kelas II yang sebelumnya menjabat sebagai Hakim pada Pengadilan Agama Tanggamus Kelas IB.
Meskipun masih ditengah pandemi Covid’19 acara berjalan dengan lancar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat tanpa mengurangi kekhidmatan prosesi pengambilan sumpah dan pelantikan. Bertindak sebagai saksi, yaitu Afkar, S.H (Panitera) dan Drs. Yultra Yunaidi (Sekretaris), serta sebagai Rohaniwan yaitu H. As’ad, S.H.I (Panitera Muda Permohonan) pada Pengadilan Agama Maninjau.
Sambutan dari Wakil Ketua PA Maninjau, didampingi istri Sambutan dari Ketua PA Maninjau
Acara selesai dilanjutkan dengan perkenalan Wakil Ketua PA Maninjau yang baru yang didampingi oleh istri. Beliau mengucapkan terima kasih atas segala hal yang telah dipersiapkan dalam menyambut beliau. Kemudian dilanjutkan sambutan dari Ketua PA Maninjau, Taufik, S.H.I., M.A. Beliau mengucapkan Selamat bergabung di Keluarga Besar Pengadilan Agama Maninjau dan sangat bersuka cita atas hadirnya Ade Ahmad Hanif, S.H.I sebagai Wakil Ketua PA Maninjau yang baru, semoga dapat memberikan pengaruh dan aura positif untuk PA Maninjau.
pemberian ucapan selamat
foto bersama
Acara selesai dilanjutkan dengan foto bersama dan pemberian ucapan selamat kepada Bapak Wakil Ketua yang baru. (al)